Blogroll

Selasa, 28 Mei 2013

Rahasia Sukses Super Junior

Rahasia di Balik Sukses Super Junior


 
 
 Super Junior (Sport Chosun)
 
Nama boyband asal Korea Super Junior memang sudah menyebar ke seluruh dunia. Sang leader Leetuk pun membeberkan rahasia kesuksesan mereka untuk go international.

"Saya pikir karena kami tidak seperti artis yang seharusnya. Kebanyakan artis itu misterius, berkarisma, dan mempunyai image yang lembut. Tapi kami tidak seperti itu. We give off a free-spirited and friendly vibe. Saya pikir karena itu fans menyukai kami," ujarnya seperti yang dilansir Soompi, Senin (14/5/2012).

Pada 11 dan 12 Mei kemarin, Super Junior 'Super Show 4' telah sukses digelar dan sekitar 110 ribu ELF tampak memenuhi Tokyo Dome, Jepang. Tiket konser untuk dua hari itu pun ludes terjual. Padahal, sebelumnya boyband pelantun 'Mr. Simple' itu belum pernah promosi khusus di Jepang.

"Tokyo Dome itu adalah tempat konser dimana hanya artis-artis ternama yang dapat tampil di situ. Kami belum pernah promosi di Jepang, tapi kami sangat berterima kasih dapat tampil di tempat seperti ini dalam waktu yang cukup singkat," ucap Leetuk.

Leader Super Junior itu juga mengatakan mereka tidak pernah menyangka dapat tampil di Tokyo Dome. Ia pun mengaku ingin keliling dunia untuk bertemu dengan fans mereka.

0 komentar:

Posting Komentar